Jumat, 25 Januari 2013

Cara Hemat Tinta Printer & Kertas Ketika Mem-Print Halaman Situs



PrintEco Buat anda yang sering mem-print halaman situs, saya barusan mencoba sebuah ekstension untuk browser Google Chrome bernama PrintEco, ekstension ini berfungsi untuk menghemat penggunaan tinta printer dan kertas, tadi saya sudah mengetesnya dan lumayan menghemat ternyata. Tidak saya tes sampai nge-print sih tapi saya lihat dan bandingkan saja print preview-nya antara program print bawaan Google Chrome dan PrintEco. Ketika saya tes untuk mem-print halaman Computer di Wikipedia, dengan program print bawaan Google Chrome kertas yang dibutuhkan adalah 17 lembar, nah dengan PrintEco ini kertas yang dibutuhkan hanya 11 lembar seperti yang bisa anda lihat pada perbandingan gambar di bawah ini. Setelah saya bandingkan print preview keduanya, dengan PrintEco ini saya lihat link-link menu yang ada di halaman Wikipedia tersebut otomatis dihilangkan, begitu pun dengan  link-link referensi yang biasa terdapat di bawah setiap halaman artikel Wikipedia. PrintEco ini juga memiliki kemampuan untuk menyembunyikan semua gambar yang terdapat di halaman situs ketika kita mem-print-nya, jadi bisa lebih menghemat tinta dan kertas.

Google Chrome

Print preview menggunakan program print bawaan Google Chrome

PrintEco

Print preview menggunakan PrintEco


Tidak ada komentar:

Posting Komentar