Rabu, 13 Maret 2013

Cara Mematikan Notifikasi BBM Group Di BlackBerry



Buat anda pengguna BlackBerry yang tergabung dalam sebuah atau beberapa BBM Group mungkin pernah merasa terganggu dengan begitu seringnya terdengar suara notifikasi atau lampu LED yang menyala ketika anda sedang tidak dalam mood mengobrol, atau ketika anda sedang menunggu BBM penting dari seseorang tiba-tiba terdengar suara notifikasi, tapi ketika dicek eh ternyata notifikasi dari BBM Group. Untuk mengatasi masalah tersebut anda bisa mematikan notifikasi untuk BBM Group yang anda ikuti tersebut, caranya anda buka aplikasi BBM-nya lalu scroll ke bawah ke bagian BBM Group, lalu arahkan pada BBM Group yang ingin anda matikan notifikasinya, setelah itu anda tekan tombol bergambar logo BlackBerry lalu ketika muncul menunya anda pilih View Group Details, lalu scroll ke bagian paling bawah sampai anda menemukan pilihan Turn Off All Notifications For This Group, ganti isiannya dari No ke Yes lalu simpan perubahannya. Versi BlackBerry OS yang saya gunakan adalah BlackBerry OS 6.0, mungkin caranya akan berbeda kalau pada BlackBerry OS versi lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar