Minggu, 28 April 2013

Cara Memperkecil Ukuran Icon Di Launcher Ubuntu



Bagi pengguna netbook seperti saya, karena ukuran layar netbook itu kecil maka setiap milimeter ruang di layar itu rasanya berharga sekali, jika dirasa masih ada ruang di layar yang bisa dihemat makan akan saya hemat, salah satu contohnya adalah dengan memperkecil ukuran icon-icon yang terdapat di launcher Ubuntu yang lokasinya ada di sisi kiri layar. Cara memperkecil icon-nya adalah pertama anda klik tombol Dash (logo Ubuntu di pojok kiri atas) lalu ketikkan appearance, klik pada program Appearance yang muncul kemudian setelah muncul jendelanya anda geser ke kiri tombol slider di pojok kanan bawah jendela Appearance tersebut seperti yang ditunjukkan oleh cursor mouse pada gambar di bawah ini:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar