Senin, 11 Maret 2013

Phatch, Program Untuk Memperkecil / Memperbesar Banyak Gambar Sekaligus Di Linux Mint / Ubuntu



Sore tadi saya menemukan sebuah program bernama Phatch, program ini memiliki banyak fungsi yang berhubungan dengan batch processing gambar, dan salah satunya adalah memperbesar atau memperkecil ukuran gambar. Di Phatch ini ada berbagai macam action yang bisa dipilih, mungkin boleh dibilang mirip dengan action-nya Photoshop tapi kalau di program ini kita tidak merekam action-nya, kita tinggal ganti settingan yang sudah disediakan saja. Ada action untuk menambah border pada gambar, menambah tingkat brightness, crop gambar, konversi dari gambar berwarna ke hitam putih, dan lain sebagainya. Action untuk memperkecil dan memperbesar gambar pada program Phatch ini bernama Scale, anda bisa melihat settingan-nya pada gambar di bawah ini, anda bisa merubah ukuran gambarnya menggunakan ukuran pixel atau persentase, ganti resolusi, ganti format file, dan lain sebagainya. Walaupun desain interface menunya menurut saya kurang intuitif, tapi secara fungsi lumayan lah. Program Phatch ini bisa anda temukan di Synaptic Package Manager jika anda menggunakan Ubuntu atau distro Linux lainnya yang berbasis Ubuntu seperti Linux Mint yang saya gunakan ini.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar