Sabtu, 16 Maret 2013

Cara Menjalankan File ISO Di Windows 8



Salah satu fitur di Windows 8 yang tidak saya temukan di Windows versi sebelumnya adalah adanya fitur atau program built-in untuk menjalankan file ISO, hal ini saya temukan ketika beberapa hari yang lalu saya meng-install driver TV tuner Gadmei saya yang kebetulan saya backup dalam format file ISO. Cara menjalankan file ISO di Windows 8 mudah saja, cari lokasi file ISO-nya lalu anda klik kanan lalu pilih menu Mount seperti yang bisa anda lihat pada contoh gambar di bawah ini, nanti tampilan jendela program Windows Explorer-nya akan langsung berubah ke tampilan isi dari file ISO yang anda buka tadi.


Untuk mengeluarkan / eject file ISO yang tadi anda buka, klik kanan di drive virtual yang berisi file ISO anda lalu pilih menu Eject seperti yang bisa anda lihat pada contoh gambar di bawah ini:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar