Senin, 11 Februari 2013

Solusi Mengatasi Share Buttons Yang Tidak Muncul Di Blogger



Edit tampilan posting blog di Blogger Tadi saya mencoba memunculkan share buttons di blog saya ini melalui menu Layout > Edit Posting Blog seperti yang bisa anda lihat pada gambar di samping, namun setelah saya klik opsi Show Share Buttons lalu saya klik Save dan saya refresh halaman blog saya, tombol share buttons nya tidak muncul, nah.. di artikel ini akan saya share dengan anda solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Caranya anda klik menu Template > Edit HTML, setelah terbuka jendela kecilnya anda ceklist opsi Expand Widget Templates seperti yang bisa anda lihat pada contoh gambar berikut ini:

Ceklist opsi Expand Widget Template di Blogger

Sebelum melakukan modifikasi pada template blog anda, ada baiknya anda copy-paste semua kode template-nya ke Notepad atau program sejenisnya lalu simpan sebagai backup.

Selanjutnya anda tekan tombol CTRL+F di keyboard anda untuk memunculkan form input pencarian kata, anda copy pastekan kode berikut ini ke form tersebut lalu lakukan pencarian.

<b:if cond='data:post.hasJumpLink'>

Setelah ketemu, anda copy-paste-kan kode di bawah ini di atas kode <b:if cond='data:post.hasJumpLink'> tadi:

<div class='post-share-buttons'>
  <b:include data='post' name='shareButtons'/>
</div>

Contoh jadinya bisa anda lihat pada gambar di bawah ini:

Kode untuk memunculkan share buttons di template Blogger

Klik tombol Save template untuk menyimpan perubahan yang telah anda lakukan, setelah itu buka blog anda, share buttons-nya muncul kan sekarang ?


Tidak ada komentar:

Posting Komentar