Sabtu, 09 Februari 2013

Pengertian & Fungsi MD5 Checksum



MD5 checksum aplikasi XAMPP Windows 1.8.1 MD5 checksum, anda mungkin sering melihat tulisan tersebut diletakkan dekat dengan link download suatu file di sebuah halaman situs yang diikuti dengan deretan karakter berupa angka dan huruf tak beraturan, tahukah anda apa fungsi dari MD5 checksum itu ? MD5 itu adalah sebuah algoritma yang biasa digunakan untuk meng-enkripsi sesuatu, dulu saya suka menggunakan algoritma MD5 ini untuk meng-enkripsi password member ketika sedang membuat situs menggunakan bahasa pemrograman PHP, jadi password-nya disimpan di database dalam bentuk enkripsi menggunakan algoritma MD5 ini. Nah kalau MD5 checksum yang suka ditampilkan dekat link download suatu file itu fungsinya adalah sebagai fasilitas bagi kita agar kita bisa membandingkan keotentikan antara file yang ada di situs tersebut dengan file yang telah selesai kita download ke komputer kita, jika file yang kita download kurang 1 byte saja maka kode MD5 nya pun akan berbeda. Tadi saya sudah melakukan pengetesan, saya membuat sebuah file TXT kemudian saya ketikkan abcd di dalamnya, ketika saya generate kode MD5-nya, kode yang dihasilkan adalah E2FC714C4727EE9395F324CD2E7F331F, lalu saya copy-paste file tersebut ke lokasi lain lalu saya generate kode MD5-nya, kode yang dihasilkan sama yaitu E2FC714C4727EE9395F324CD2E7F331F, lalu saya rubah sedikit isinya menjadi abcde lalu saya generate kodenya, dan sekarang kode MD5 yang dihasilkan menjadi jauh berbeda yaitu AB56B4D92B40713ACC5AF89985D4B786.


6 komentar: